Di Malam Takbiran, Ratusan Rumah Semi Permanen di Muara Angke Ludes Terbakar

oleh -293 Dilihat
oleh

Faktaexpose.com, JAKARTA – Ratusan rumah semi permanen padat penduduk berlokasi RT011 RW 22, Muara Angke Pluit Penjaringan Jakarta Utara ludes di lahap sijago merah, Sabtu (22/4/2023).

Kejadian kebakaran sekitar 01.56 WIB saat malam takbiran lebaran Idul Fitri.

Kabar kebakaran terjadi adanya kiriman unggahan video seorang warga mengabarkan.

” Kebakaran di Tembok Bolong Muara Angke RT 011 RW 22 terjadi sekitar jam setengah dua, pas malam takbiran lebaran,” isi kebar suara pria dalam video itu.

Kapolsek Sunda Kelapa Kompol Riza Sativa melaui Aiptu Sutiyono Bhabinkamtibmas Muara Angke melaporkan,” Warga tembok bolong sebagian merupakan pengrajin pengelola ikan asin dan warga pengontrak,” kata Sutiyono.

Lebih lanjut, bangunan itu juga banyak sebagian semi permanen terbuat dari kayu dengan mudah terbakar dan padat penduduk.

Baca Juga  Daenk Jamal : Gebyar Seni Budaya Nusantara, Insiprasi dan Pengenalan dari Segala Budaya di Negara Kita.

Berbarengan libur lebaran atau cuti bersama sebagian warga banyak yang bermudik dan meninggalkan rumah.

Dari kebakaran itu 218 KK dan pengontrak kehilangan tempat tinggal.

Sampai saat ini berita di turunkan belum deketahui penyebab kebakaran dan jumlah materi serta adanya korban jiwa.

17 kendaraan Damkar dengan 85 petugas diterjunkan untuk melakukan pemadaman.

Api dapat dikuasai oleh petugas damkar sekira pukul 06.00 Wib dan saat ini sedang dilakukan upaya pemadaman dan proses pendinginan.

Peristiwa kebakaran tersebut kini sudah di tangani Polsek Sunda Kelapa Polres Pelabuhan Tanjung Priok.

(Yons)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *